SIDRAP, Presisipolri.com - Mengetahui bahwa adanya kemacetan di sepanjang jalan poros pare-sengkang wilayah Kec. Dua Pitue, Kapolsek Dua Pitue Polres Sidrap IPTU Bachri pimpin anggota untuk turun ke jalan mengatur lalu lintas serta memberikan pelayanan pengamanan kepada para pengguna jalan.
Sebagai pimpinan tertinggi di Polsek, Kapolsek Dua Pitue IPTU Bachri yang didampingi oleh anggot turun langsung ke jalan mengatur arus lalu lintas. Senin (28/08/2023)
Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K melalui Kapolsek IPTU Bachri, "Kemacetan di wilayah Kec. Dua Pitue tepatnya di jalan poros pare - sengkang (wajo) mulai sejak sore sampai malam hari di akibatkan karena adanya mobil truck 10 roda yang mengalami kerusakan dan menutupi separuh jalan raya, " Ungkap Kapolsek
Saat Kapolsek bersama anggota turun langsung guna mengatur arus lalu lintas, nampak situasi arus lalu lintas terlihat padat/ramai namun tetap lancar berkat adanya pengaturan arus lalu lintas oleh Polsek Dua Pitue.
“Kami ingin mengetahui langsung kondisi arus lalu lintas agar persoalan ketertiban dan lancarnya arus kendaraan di wilayah kecamatan dua Pitue jalan poros pare - sengkang bisa kami cari solusinya ”, ucap Kapolsek. (*)