SIDRAP, Presisipolri.com - Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K melepas peserta perwakilan pemain bola voli Putra dan Putri Sidrap yang dipersiapkan memperkuat provinsi sulsel dalam ajang kejuaraan Bola Voli Kapolri Cup di Bali. Senin (31/07/23). Pagi
Adapun perwakilan Sidrap yang di berangkatkan untuk memperkuat provinsi Sulsel sebanyak 3 orang di antaranya 1 putra dan 2 putri.
Kapolri Cup 2023 sendiri merupakan kejuaraan yang diselenggarakan oleh Kepolisian Republik Indonesia dalam rangkaian Hari Bhayangkara ke-77.
Dalam arahannya, Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K berpesan kepada perwakilan peserta putra dan putri yang akan perkuat sulsel untuk dapat memberikan performa terbaik pada saat bertanding
Selamat bertanding, berikan performa terbaik yang kalian miliki, urusan kalah menang itu hal yang biasa tapi yang terpenting kita punya mental pemenang bukan mental kalah sebelum bertanding” pesannya
Lebih lanjut Kapolres menuturkan kejuaraan Bola Voli ini sendiri menjadi wadah tidak hanya bagi diri sendiri melainkan masyarakat umum juga yang memiliki bakat dalam biadang olahraga.
"Semoga perwakilan sidrap yang kita berangkatkan ini dapat mengukir prestasi pada pertandingan kejuaraan tersebut," tutup Kapolres Sidrap. (*)